4 Masalah pada Motherboard Laptop yang Harus Segera Ditangani

Sebuah alat elektronik, seperti laptop atau computer, tentu memiliki banyak perangkat keras yang semuanya saling mendukung dalam penggunaannya. Salah satu perangkat keras yang memiliki fungsi paling utama dalam sebuah laptop adalah motherboard. Motherboard ini adalah pusat semua perangkat keras laptop agar antar komponen satu dengan komponen lainnya dapat berhubungan. Berbagai macam perangkat keras seperti keyboard, mouse, dan yang lainnya dihubungkan dan dikendalikan diatas papan bernama motherboard ini.

4 Masalah pada Motherboard Laptop yang Harus Segera Ditangani
Sebagai alat utama yang menghubungkan banyak komponen perangkat keras, ternyata pada motherboard ini dapat terjadi kerusakan atau masalah. Jika motherboard ini rusak, akan muncul ciri-ciri tertentu pada laptop Anda. Diantara banyak ciri-ciri yang menunjukkan motherboard mengalamai kerusakan, setidaknya ada empat masalah berkaitan dengan motherboard yang harus segera Anda ditangani. Pertama, jika laptop Anda sering masti dengan sendirinya atau sering merestart sendiri, Anda perlu mengecek motherhood dari laptop Anda. Walaupun sebenarnya ada banyak penyebab laptop mati atau restart dengan sendirinya, namun tak ada salahnya Anda mengecek bagian motherboard dari laptop Anda. Ciri kedua dari laptop yang mengalami kerusakan pada motherboard adalah suhu yang terlalu panas ketika awal dinyalakan. Jika laptop Anda mengalami hal seperti ini, kemungkinan kerusakan pada motherboard nya terletak pada lokasi sekitar IC chipset dan juga IC psu, sehingga dapat menyebabkan komponen lain mengalami panas yang berlebih. Ciri yang ketiga adalah permasalahan pada BIOS. Kerusakan yang terjadi papa motherboard sangat mempengaruhi BIOS. Jika motherboard rusak, kemungkinan yang terjadi adalah BIOS tidak dapat beroperasi atau computer menyala tetapi menu BIOS tidak muncul. Ciri terakhir dari kerusakan karena motherboard adalah muncul bunyi bip berkali kali. Munculnya bunyi ini dapat disebabkan adanya kerusakan pada motherboard, walaupun tak jarang karena komponen lain, namun tak ada salahnya Anda mengecek motherboard pada laptop Anda.

Jika laptop Anda mengalami kerusakan seperti keempat masalah yang sudah dipaparkan diatas, ada baiknya Anda mengecek motherboard pada laptop Anda, agar kerusakan tersebut dapat segera ditangani.

 

 

Penulis : Rachma Wibowo

Beri Rating

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.